SYARAT & KETENTUAN
MENDAFTAR/ JOIN
QUSCORE.ID
(“PROGRAM”)
Website ini dibuat oleh QUSCORE INDONESIA, berkantor di Villa Mutiara Jambore No. C3 RT02 RW06 Kel. Harjamukti Kec. Cimanggis Kota Depok (untuk selanjutnya disebut sebagai “Penyelenggara”).
Seluruh Member yang terlibat dan berpartisipasi aktif dalam Website/Program QuScore ini (“Peserta”), dengan ini dianggap telah membaca dan memahami dengan baik, serta setuju tanpa syarat untuk patuh dan taat pada syarat dan ketentuan Program sebagaimana tercantum di bawah ini termasuk seluruh perubahannya jika ada (“Ketentuan”). Keputusan Penyelenggara mengenai semua hal-hal yang terkait dengan Program ini bersifat final.
- Syarat Awal Kepesertaan
- Peserta telah melakukan registrasi pada microsite Quscore.id dengan mengisi seluruh data yang dibutuhkan dan menyetujui seluruh syarat dan ketentuan yang berlaku.
- Peserta adalah Warga Negara Indonesia (WNI) atau/ Warga Negara Asing (WNA) dengan usia minimum 18 (delapan belas) tahun pada saat Periode Program dimulai.
- Ketentuan Umum
- Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran dengan data yang benar sesuai dengan identitas resmi (wajib menggunakan KTP untuk WNI, Paspor untuk WNA), serta tidak diperbolehkan menggunakan nama inisial.
- Data registrasi yang diisi oleh Peserta seperti nama, kategori, lomba, gender, tidak dapat diubah atau diganti setelah proses registrasi selesai dilakukan.
- Peserta wajib mematuhi semua tata tertib berolahraga di masa new normal dan semua petunjuk serta pedoman yang diberikan oleh pihak Management.
- Dengan mendaftar, peserta dianggap menyetujui segala aturan dan peraturan yang disusun oleh pihak Penyelenggara.
- Pihak Penyelenggara berhak melakukan perubahan atau penyesuaian penyelenggaraan Program terkait dengan kondisi terbaru dari penanganan COVID-19 di Indonesia atau anjuran pemerintah saat Program berlangsung.
- Peserta bertanggung jawab penuh dan tidak berhak menuntut, menggugat, maupun mengajukan klaim ganti rugi dalam bentuk apapun atas segala bentuk cedera tubuh, kematian atau kerusakan properti yang ditimbulkan atas partisipasinya dalam Program ini.
- Keselamatan dan keamanan barang individu selama mengikuti Program ini merupakan tanggung jawab Peserta dan pihak Penyelenggara tidak bertanggung jawab atas kehilangan maupun kerusakan barang dalam bentuk apapun.
- Peserta tidak diperbolehkan menitipkan barang berharga pada area penitipan barang yang disediakan pihak Penyelenggara.
- Peserta akan menjunjung tinggi sportifitas selama kegiatan berlangsung dan berjanji untuk tidak akan melakukan perbuatan yang merugikan Peserta lain.
- Terdapat beberapa program di dalam microsite Quscore antara lain, Bergadung dalam race dan mengikuti program training wellness.
- Syarat dan ketentuan detail race akan di lampirkan di dalam menu race dimana participant di anggap mengerti pada saat mengikuti kegiatan.
- Pihak Penyelenggara berhak untuk melalkukan blokir akun mendiskualifikasi jika ada peserta yang terbukti berbuat curang dan biaya pendaftaran dianggap hangus apabila terbukti telah memberikan data dan informasi yang tidak benar.
- Pengambilan Hadiah
- Pihak Penyelenggara memiliki hak untuk membatalkan, mengubah, atau mengganti, segala hadiah sewaktu-waktu dengan atau tanpa melakukan pemberitahuan kepada Peserta.
- Panitia berhak memproses dan memberikan hadiah dengan jangka waktu yg ditetapkan oleh Penyelenggara. Hadiah tidak dapat ditukar atau diganti.
- Pengambilan Hadiah tidak dapat diwakilkan atau dipindahtangankan dan wajib untuk menunjukkan identitas asli sesuai dengan data registrasi.
- Hadiah yang sudah diterima tidak dapat ditukar, dan kerusakan barang diluar tanggung jawab panitia.
- Penyelenggara berhak memberikan Hadiah dalam jangka waktu yang ditetapkan oleh Penyelenggara.
- Kecelakaan/Cedera dalam Lomba (Injury in Race)
- Bagi peserta yang memiliki penyakit bawaan, wajib untuk membawa obat-obatan pribadi (contoh: inhaler).
- Keselamatan Peserta selama acara berlangsung adalah tanggung jawab masing-masing Peserta.
- Panitia hanya bertanggung jawab untuk memberikan penanganan pertama atau P3K dan mengantarkan pada rumah sakit terdekat, apabila terjadi cedera/kecelakaan pada saat perlombaan berlangsung.
- Peserta yang membutuhkan pertolongan lebih lanjut (intensif) ketika terjadi cedera merupakan tanggung jawab peserta yang bersangkutan.
- Segala hal yang berkaitan dengan anak (khususnya cedera/kecelakaan anak) adalah tanggung jawab orang tua / pendamping masing-masing.
- Peserta menyetujui, mengetahui dan mengerti akan adanya risiko dan bahaya yang muncul dari keikutsertaan dalam kegiatan dan Peserta tidak berhak menuntut, menggugat, maupun mengajukan klaim ganti rugi dalam bentuk apapun kepada pihak Penyelenggara atas segala kejadian yang dapat menyebabkan cedera tubuh, cacat tubuh atau kematian.
- Data Peserta
- Dengan berpartisipasi dalam Program ini, setiap Peserta dianggap sudah membaca kebijakan Penyelenggara sehubungan dengan Data Pribadi sebagaimana tersedia dalam laman QuScore - Events dan dengan demikian Peserta dianggap memberikan persetujuan dan kewenangan kepada Penyelenggara untuk mengungkapkan data pribadi Peserta kepada Penyelenggara dan/atau afiliasi Penyelenggara dan/atau pihak ketiga yang bekerja sama dengan Penyelenggara sehubungan dengan pelaksanaan Program. Jika diperlukan, Penyelenggara berhak mempublikasikan nama, foto, atau testimonial yang diberikan oleh Peserta dan/atau pemenang untuk keperluan komunikasi atau iklan berkenaan dengan Program ini dalam bentuk media cetak, elektronik, maupun digital tanpa memberi kontribusi keuangan apapun kepada Peserta atau Pemenang. Lebih lanjut, dengan mengikuti Program ini, maka setiap Peserta dianggap telah bersedia dan memberikan izin untuk dihubungi oleh Penyelenggara atau pihak ketiga yang ditunjuk oleh Penyelenggara melalui direct message, email, telepon atau sms.
- Dengan berpartisipasi dalam Program ini, Peserta dianggap telah memberikan persetujuan kepada Penyelenggara dalam kurun waktu yang diizinkan oleh peraturan perundang-undangan, untuk menyimpan dan menggunakan informasi pribadi konsumen untuk keperluan verifikasi dalam rangka tujuan pengiriman hadiah serta ketaatan atas kebijakan internal Penyelenggara dan/atau menghubungi mereka.
- Lain-lain
- Jika ada, setiap materi yang diikutsertakan dan dikirimkan dalam Program harus merupakan kreasi asli dan milik pribadi Peserta, tidak mengandung unsur kekerasan, pelecehan, pornografi, tidak menyinggung SARA (Suku, Agama, Ras, Antargolongan) dan tidak melanggar hak milik intelektual pihak lain manapun.
- Jika ada, setiap Peserta dengan ini memberikan persetujuan kepada Penyelenggara untuk menggunakan materi yang diikutsertakan dan dikirimkan dalam Program pada media apapun, termasuk dalam media sosial Penyelenggara, sesuai dengan kepentingan Penyelenggara untuk kurun waktu yang tidak terbatas, tanpa diperlukan persetujuan terpisah dari setiap Peserta dan Pemenang dan tanpa pemberian kompensasi apapun kepada Peserta dan/atau Pemenang.
- Produsen dan/atau penerbit dari Hadiah tidak terkait dengan dan/atau bukan merupakan sponsor dari Program ini.
- Penyelenggara, menurut pertimbangannya sendiri, berhak untuk mendiskualifikasikan Peserta maupun Pemenang yang tidak memenuhi dan/atau melanggar dan/atau dicurigai melakukan kecurangan terhadap Ketentuan ini berdasarkan verifikasi yang dilakukan oleh Penyelenggara, termasuk namun tidak terbatas pada pengecekan ke tempat pembelian.
- Penyelenggara memiliki hak untuk mengubah Ketentuan, jika dianggap perlu, tanpa perlu ada pemberitahuan terlebih dahulu.
- Penyelenggara berhak membatalkan, menunda dan melakukan perubahan apapun atas Program ini dalam hal terjadinya keadaan diluar kendali atau force majeur.
- Jika karena alasan apapun pemberian Hadiah tidak dapat berjalan sesuai rencana, Penyelenggara berhak untuk memodifikasi ketentuan pemberian Hadiah yang senilai dengan hadiah yang telah dijanjikan.
- Seluruh biaya tambahan yang terkait dengan penerimaan atau penggunaan Hadiah, baik secara langsung maupun tidak langsung, merupakan tanggung jawab Pemenang.
- Penyelenggara tidak bertanggung jawab dalam hal tidak diterimanya Hadiah oleh Pemenang dengan alasan kesalahan pencantuman alamat atau nomor telepon Pemenang saat Pemenang melakukan verifikasi dan konfirmasi data diri.
- Baik Penyelenggara atau siapapun yang terkait secara profesional dengan Penyelenggara untuk melaksanakan Program, tidak bertanggung jawab atas:
- setiap kerusakan, kegagalan atau kesalahan pada transmisi data elektronik;
- kegagalan jalur komunikasi, apapun penyebabnya, sehubungan dengan setiap peralatan, sistem, jaringan, jalur, satelit, server, komputer, atau provider yang digunakan dalam setiap aspek dari Program ini.
- Jika ada salah satu pernyataan dan/atau pelaksanaan dari Ketentuan ditemukan batal, melanggar hukum atau tidak dapat dilaksanakan maka poin tersebut tidak mempengaruhi Ketentuan lain untuk tetap berlaku.
- Siapapun tidak diperkenankan mengambil materi/isi website Penyelenggara dan mempublikasikannya dalam bentuk apapun tanpa izin tertulis dari Penyelenggara
- Program ini tidak dipungut biaya apa pun. Hati-hati penipuan.
- Seluruh perselisihan yang terkait dengan Program dan aktivitas ini akan diselesaikan secara musyawarah dan mufakat.
- Untuk keterangan lebih lanjut, silakan hubungi
E-mail: info@quscore.id
WA: +62 881 2144 351